Stop Gunakan Mesin Kasir, Mulailah Beralih ke Software POS

24-12-2021 15:47:43, Dibaca: 3941

STOP GUNAKAN MESIN KASIR, MULAILAH BERALIH KE SOFTWARE POS

 

Apa itu Point of Sales System?
Pengertian Point of Sales secara harfiah adalah suatu titik ketika transaksi jual-beli diselesaikan. Point of Sales merupakan sebuah sistem yang cukup akrab bagi para pelaku usaha, terutama bisnis yang sifatnya fast-moving dan customer-facing. Sistem ini memudahkan pelaku usaha untuk merekam transaksi jual beli secara lebih efisien dan sering kali digunakan sebagai pengganti mesin kasir. Dewasa ini, perkembangan teknologi dan kebutuhan yang beragam membuat para pelaku usaha mulai beralih dari mesin kasir konvensional ke aplikasi POS ataupun mesin POS. Apa alasannya? Simak pembahasan di bawah!

Mesin Kasir Biasa 

Manfaat POS Software dibandingkan Mesin Kasir
1.    Transaksi Lebih Cepat dan Hemat Kertas
Sistem POS mempermudah pekerjaan kasir karena perhitungan yang otomatis dan cepat sehingga mengantisipasi antrean konsumen yang panjang. Penggunaan mesin kasir sulit menyesuaikan dengan kebutuhan pelaku usaha karena fiturnya yang kurang lengkap. Di samping itu, pencatatan transaksi jual beli akan menghabiskan banyak kertas jika tidak didukung dengan penggunaan mesin atau aplikasi POS. Fitur share nota via Whatsapp akan membantu Anda menghemat penggunaan kertas. Apabila Anda menggunakan sistem POS, struk pembelian ljuga angsung tercetak otomatis tanpa harus menuliskannya secara manual menggunakan kwitansi atau nota. 
2.    Laporan Terperinci
Dengan program kasir seperti POS system, laporan data menjadi lebih lengkap dan rinci karena terintegrasi dengan sistem pendukung lainnya, seperti program Akunting. 
3.    Memudahkan Proses Pengecekan Inventaris
Sistem POS yang sudah terintegrasi dengan inventaris juga mempermudah pelaku usaha dalam mengecek ketersediaan barang dagangannya. Contohnya seperti fitur Inventori pada ERZAP POS, Anda bisa dengan mudah memantau stok barang masuk dan keluar serta pemindahan dan pengiriman barang.
4.    Perubahan Informasi Produk
Anda dapat dengan mudah memperbaharui informasi produk di seluruh cabang hanya dengan satu sistem POS.
5.    Menghemat Waktu Pelanggan 
Karyawan Anda tidak perlu menghabiskan waktu lama untuk mencari produk yang dibutuhkan pelanggan karena data produk Anda dapat dicek langsung di aplikasi POS. Cukup dengan sistem POS Anda telah menghemat waktu pelanggan dan memberikan kesan yang baik. 
6.    Keamanan Terjamin
Cloud computing pada sistem POS menjamin keamanan informasi seperti data pelanggan karena data-data tersebut bukan disimpan di sistem komputer Anda yang rentan virus, melainkan di dalam Cloud itu sendiri. Sistem POS memiliki fitur PIN dan Hak Akses sehingga yang dapat mengakses software tersebut hanyalah owner dan karyawan yang sudah terverifikasi datanya.

Saatnya Beralih ke Sistem Kasir yang Lebih Modern!

Keragaman fitur POS yang tersedia dapat disesuaikan dengan kebutuhan usaha Anda. Sistem POS ini cocok bagi usaha-usaha ritel atau rumah makan yang membutuhkan sistem yang cepat dalam memproses transaksi karena sistemnya saling terintegrasi dan dapat berubah secara otomatis. ERZAP sendiri memiliki 3 program kasir yang bisa Anda pilih untuk membantu kegiatan pencatatan usaha Anda, antara lain POS versi WEB, Faktur Penjualan versi WEB dan POS versi Android.

 

Menu dan fitur lainnya yang terdapat pada sistem POS ERZAP, antara lain:

  1. Sesi Kasir: dengan menggunakan fitur sesi kasir, total penjualan per kasir dapat dibedakan sesuai jam kerja setiap kasir sehingga penjualan per sesi kasir menjadi lebih rinci dan terukur.
  2. User Kasir: Anda dapat menyimpan data setiap kasir Anda, sehingga informasi kasir mana yang sedang bertugas di sesi dan outlet tertentu menjadi jelas. Fitur ini berhubungan dengan hak akses dan kemanan data Anda.
  3. Multi Kasir: apabila Anda memiliki lebih dari satu kasir, Anda dapat memanfaatkan fitur ini untuk memudahkan pendataan, akses serta aktivitas kasir di tiap mesin kasir yang Anda miliki. Sistem dapat mengetahui jumlah kas yang ada di tiap mesin kasir dan dicocokkan kembali dengan yang seharusnya ada sesuai data di sistem. Jika terjadi ketidakcocokkan, Anda dapat segera tahu kasir mana yang bertugas dan bertanggung jawab terhadap kekeliruan tersebut sesuai dengan data pada sistem ERZAP. Klik artikel ini untuk mengetahui fitur multi kasir ERZAP lebih lanjut.
  4. Rekap Penjualan: transaksi yang terjadi dalam satu periode tidak perlu dicatat manual karena sistem POS ERZAP akan merekamnya secara otomatis dari seluruh outlet yang Anda miliki lengkap dengan tanggal, metode pembayaran, dan keterangan-keterangan lainnya.
  5. Retur Penjualan: fitur retur penjualan dapat Anda temukan pada menu penjualan. Anda cukup memasukkan nomor faktur penjualan/nama pelanggan/barcode/nama produk di kolom pencarian dan jika sudah menemukan produk yang diretur, Anda tinggal memasukkan informasi soal retur tersebut pada kolom yang disediakan meliputi alasan retur dan jumlah barang yang diretur.
  6. Scan Barcode: berkaitan dengan manfaat nomor 5, ERZAP mendukung penggunaan barcode scanner. Fitur ERZAP ini dapat mempercepat proses transaksi karena kasir Anda tidak perlu mengetik info produk secara manual. Hal ini dapat menghindari human error yang mungkin terjadi.
  7. Promosi: fitur promosi di ERZAP dapat diatur sesuai s&k yang berlaku di tempat Anda dan aktif secara otomatis sesuai periode waktu yang ditentukan. Sistem kami mendukung berbagai jenis promosi, salah satunya jenis promosi buy quantity get discount. Misalnya Anda memiliki kafe dan sedang mengadakan promo untuk setiap pembelian Americano di atas 5 cups, akan mendapatkan diskon 20%. Setelah mengaturnya di back office, kasir Anda tidak perlu lagi menghitung diskon tersebut secara manual karena sistem sudah secara otomatis mengikuti promosi yang sedang berjalan tersebut. Selengkapnya mengenai fitur promosi ERZAP dapat Anda temukan pada artikel ini.
  8. Nota closing: fitur nota closing seperti pada program POS Android ERZAP merekam total penjualan per sesi kasir untuk mempermudah pendataan penjualan. fitur ini akan meminimalisir kesalahan yang mungkin terjadi saat pencatatan keuangan
  9. Hitung Kas: Kasir Anda akan memasukkan nominal kas yang telah dihitung menggunakan fitur ini untuk dicocokkan dengan kas pada sistem. Apabila ada selisih antara kas fisik dan kas sistem, ada notifikasi perhitungan sakah yang muncul beserta selisihnya. Kesalahan yang terjadi mungkin saja karena ada beban dan penjualan yang belum dihitung. Tutorial penggunaan fitur Hitung Kas dapat Anda temukan di sini.
  10. Split Payment: ERZAP POS juga sudah memiliki fitur split payment dengan berbagai metode pembayaran (tunai, debit, OVO, Shopee, transfer) yang dapat disesuaikan dengan pembayaran konsumen. Contohnya ketika konsumen membeli suatu produk, tetapi metode pembayaran yang dipilih adalah menggunakan OVO dan tunai, kasir Anda tidak perlu mencetak dua nota yang berbeda karena saat proses pembayaran akan langsung muncul 2 jenis 'metode pembayaran' di layar yang dipilih sesuai pembayaran konsumen tadi. Nantinya nota pembayaran menggunakan OVO maupun tunai akan tercetak dalam satu nota yang sama.
  11. Registrasi Data Pelanggan: setiap kali ada transaksi, kasir Anda dapat memasukkan data pelanggan menggunakan fitur ini. Data pelanggan nantinya akan berguna untuk program loyalitas pelanggan, seperti membership, poin pelanggan, promosi, ucapan hari raya, dan kebutuhan pemasaran lainnya.
  12. Poin Pelanggan: apabila Anda memiliki program loyalitas berupa pengumpulan poin, fitur ini dapat Anda manfaatkan agar setiap kali pelanggan tersebut melakukan transaksi, poinnya tersimpan untuk kemudian ditukar dengan produk tertentu atau dibelanjakan kembali setelah diakumulasi di akhir periode. Poin yang diperoleh pelanggan akan tertera di nota setiap kali pelanggan melakukan transaksi di tempat Anda. Penjelasan mengenai fitur ini secara lebih lengkap dapat Anda temukan di sini
  13. Share Nota via WhatsApp: jika Anda ingin menghemat kertas seperti manfaat nomor 1, Anda dapat menggunakan fitur ini untuk mengirimkan nota melalui WhatsApp ke pelanggan. Jika customer tersebut sebelumnya belum ada dalam data pelanggan, informasi mereka akan langsung otomatis terdata di data pelanggan setelah nota tersebut dikirimkan melalui WhatsApp.
  14. Dan masih banyak lagi. Fitur-fitur lainnya dapat Anda lihat di sini

POS Android ERZAP dapat digunakan secara offline juga, lho! Ketika sudah kembali terhubung dengan internet, data penjualan yang sudah dibuat dalam situasi tanpa internet tadi akan terkirim ke server pusat secara otomatis sehingga Admin dapat melihat laporan penjualan dari tiap-tiap cabang usaha dengan sinkronisasi otomatis tersebut. Selain POS, ERZAP juga menyediakan sistem Akunting, Invoicing, Payroll, Absensi, dan Inventory dalam satu sistem yang sama.

 

Butuh sistem POS untuk manajemen bisnis Anda? Coba Gratis ERZAP sekarang dengan mendaftar melalui tombol berikut ini.
Free Trial 14 Hari tanpa Kartu Kredit

Pemasangan Barcode Scanner pada ERZAP Lite Android

18-01-2019 - Dibaca: 8839 kali.
pada Sistem ERZAP, Baik pada VersI Web dan Android mendukung penggunaan Barcode Scanner. Pada Tutorial kali ini, kami akan menjelaskan cara pemasangan Barcode Scanner pada Erzap Lite Android
Baca selengkapnya...

PEMBUATAN PRODUK BERUPA KOMPOSISI PAKET/MENU

18-04-2018 - Dibaca: 5990 kali.
Paket komposisi merupakan suatu bentuk gabungan beberapa produk yang disatukan menjadi sebuah produk dengan penamaan tertentu. Contoh pada umunya seperti : "parsel" atau "paket computer" atau "Paket Menu" dan banyak lagi. Anda dapat menjual barang yang berisikan barang-barang yang berbeda, sesuai dengan pilihan paket yang anda miliki.
Baca selengkapnya...

Fitur Multi Satuan Erzap

08-07-2021 - Dibaca: 5991 kali.
Erzap kini telah merilis fitur Multi Satuan yang dapat mempermudah anda untuk mengelola Stok Barang yang memiliki banyak satuan untuk satu produk. Fitur ini cocok digunakan untuk anda yang membeli barang dalam satuan besar dan dijual kembali dalam satuan kecil seperti yang ditemukan di usaha Grosir, Pengecer, atau Agen.
Baca selengkapnya...

Menjelajahi Bali dengan Travel Guide: Jadikan Perjalanan Anda Tak Terlupakan

03-10-2023 - Dibaca: 1095 kali.
Bali, surga tersembunyi di Indonesia, telah menjadi destinasi mimpi bagi para petualang. Kecantikan alamnya yang memukau, kekayaan budayanya, dan keramahan penduduknya menjadikan Bali tidak hanya sebagai destinasi wisata biasa, tetapi juga pengalaman yang mendalam dan transformatif.
Baca selengkapnya...

Pentingnya Implementasi Akunting Bagi Usha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)

29-08-2022 - Dibaca: 1660 kali.
Akuntansi adalah suatu proses mencatat, meringkas, mengklasifikasikan, mengolah, dan menyajikan data transaksi, serta berbagai aktivitas yang berhubungan dengan keuangan, sehingga informasi tersebut dapat digunakan oleh seseorang yang ahli di bidangnya dan menjadi bahan untuk mengambil suatu keputusan. Saat ini, pemerintah tengah menggencarkan pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM). UMKM sendiri berpotensi membangun ekonomi nasional yang kuat karena jumlahnya sangat banyak, dan merupakan penyumbang Produk Domestik Bruto (PDB) serta penyerap tenaga kerja terbesar di Indonesia. Namun, para pelaku UMKM sering kali tidak mengimplementasikan dengan melakukan pencatatan akuntansi karena umumnya mereka merasa bahwa pencatatan akuntansi cukup sulit untuk dilakukan dalam sebuah usaha kecil serta memakan uang dan waktu yang cukup banyak. Padahal, pencatatan akuntansi sendiri memiliki dampak yang besar bagi UMKM ke depannya.
Baca selengkapnya...

Stop Gunakan Mesin Kasir, Mulailah Beralih ke Software POS - ERZAP - SISTEM ERP TERINTEGRASI

Mesin Kasir, Sistem POS, Sistem Akunting, Software POS, Sistem Kasir, Mesin Kasir Online, POS Android, Manajemen Bisnis

Manajemen bisnis menjadi lebih mudah dan akurat dengan Sistem POS terpercaya. Daftar ERZAP sekarang juga!